Tentang ASITA

Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies

ASITA Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia. Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Didirikan pada tahun 1971, bertujuan untuk meningkatkan citra pariwisata Indonesia dan peran para anggota sebagai pelaku utama pariwisata nasional yang berdaya saing global. ASITA sendiri memiliki 31 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) yang tersebar di seluruh Indonesia dan salah satunya DPC ASITA Pangandaran dan terdiri dari 6 pengurus di DPC ASITA Pangandaran.

Visi:  Meningkatkan peran anggota sebagai salah satu pelaku utama pariwisata nasional, peningkatan pendapatan serta pengembangan kapasitas usaha berdaya saing global.

Misi: Meningkatkan Citra Pariwisata Pangandaran dengan memberikan kepuasan, rasa aman, adanya kepastian perlindungan dan jaminan terhadap kepentingan pemakai jasa dan pihak-pihak yang berkepentingan tanpa mengorbankan kepentingan sesama anggota.